Hai teman-teman, pada postingan kali ini kita akan membahas latency atau delay menggunakan wireless video system Vaxis Atom 500 HDMI. Delay atau Latency adalah selisih waktu gambar yang terlihat pada layar kamera dengan output hdmi wireless video receiver.
Delay atau Latency menjadi faktor penting penentu alat wireless tersebut punya kualitas terbaik atau tidak, semakin minim atau sedikit waktu delay antara layar kamera dengan output wireless receiver, maka wireless tersebut pasti menjadi fitur unggulan, dan tentu harganya juga akan semakin tinggi.
Tes Latency Delay Wireless Video Transmitter VAXIS ATOM 500 HDMI
Alat yang digunakan :
- Kamera Sony MC88 Camcorder
- Kabel HDMI Pendek 0.5m
- Vaxis Atom 500 HDMI
- Monitor Eksternal LILIPUT A7S
- Battery Power F970
Hasil Tes Latency Vaxis Atom 500 HDMI :
Rata-rata delay/latency sekitar 0.14 detik atau 140 milisecond
Apakah latency atau delay ini masih normal? Tentu masih normal-normal saja, karena setiap alat itu membutuhkan proses serta waktu, tergantung kualitas chip prosesor dan teknologinya, semakin kencang dan mahal tentu delaynya akan semakin minim. Rata-rata semua wireless video system masih memiliki delay atau latency, hanya saja ada yang sangat minim delay, istilah minim delay/latency terkadang pabrikan sering claim “Zero Delay”.
Sesuaikan Kebutuhan
Apabila teman-teman mengejakan sebuah live production yang mengharuskan minim delay seperti sport, music band, dan sebagainya, maka penggunaan wireless video system ini harus dipertimbangkan matang-matang, mulai dari pemilihan merk/tipe wireless video transmitter agar bisa mendapatkan barang yang sesuai dengan kebutuhan kontenya.
Penggunaan sistem kabel juga masih menjadi pilihan utama, dikarenakan minim delay, dan juga lebih aman dari gangguan sinyal yang tidak terlihat.
Baiklah teman-teman, itulah informasi yang bisa saya sampaikan, semoga bermanfaat.