Hai teman-teman, pada postingan kali ini kita akan belajar bagaimana cara setting microphone wireless saramonic blink 500 b2. Pembahasan kita mulai dari fungsi setiap alat-alat yaitu Kabel Mic, Transmitter/Mic Wireless, Receiver Mic, cara setting pasang ke kamera atau smartphone, cara pengecasan dan durasi pemakaian.
Spesifikasi Saramonic Blink 500 B2 :
- Transmission Type: 2.4GHz Digital Frequency
- Modulation: GFSK
- Operating Range: Up to 164″ (50M)
- RF Output Power: 10mW
- Polar Pattern: Omnidirectional
- Maximum SPL: Built-in Microphone:120dB SPL Lavalier Microphone: 110dB SPL
- Sensitivity: Built-in Microphone: -42dB Lavalier Microphone: -30dB
- SNR: >78dB
- Power Requirements: Built-in Li-ion Battery or USB-C DC 5V
- Frequency Response: 50Hz-18KHz
Untuk lebih jelasnya teman-teman bisa langsung tonton video berikut ini :
Beberapa hal yang harus teman-teman ketahui sebagai pengguna microphone saramonic :
- Mic Saramonic Blink 500 ada 2 versi, B1 dapat 1 Mic, sedangkan B2 dapat 2 Mic
- Pada paket penjualan kita akan dapat 2 kabel audio, TRS to TRS dan TRRS to TRS
- Durasi pemakaian maksimal 6 jam
- Saat pengecasan lampu indikator pada transmitter dan receiver akan nyala hijau, kalau penuh led nya mati
- Pada paket penjualan kita tidak mendapat adapter charger, hanya dapat kabel type c, tetapi teman-teman bisa menggunakan adapter bawaan smartphone
- Apakah audionya delay? Tidak, pabrikan yang sudah membuat produk ini tentu sudah banyak melakukan riset sebelum menjual
- Apakah mic saramonic blink 500 ini cocok disambungkan ke speaker? Tidak cocok, karena bila suara yang keluar dari speaker itu masuk ke mic saramonic, hasil audio bisa feedback, bunyi ngeeng..
Baiklah teman-teman, itulah pembahasan kita tentang microphone saramonic blink 500 b2, semoga bermanfaat.